Cara Mengembalikan File Yang Terhapus (Update 2020)

Jika file-file dokumen, foto, atau video penting  di hardisk, memori hp atau flashdisk terhapus atau terformat oleh virus maupun tidak sengaja. InsyaAllah, masih bisa diselamatkan dan tidak perlu panik dulu.

Untuk mengembalikan data file, foto, atau video yang terhapus membutuhkan sebuah software file recovery. Ada banyak aplikasi recover file ditawarkan di internet, berbayar maupun gratisan.
Salah satu favorit saya adalah sofware dari CCleaner yaitu Recuva. Recuva versi standarnya meski gratis namun sudah cukup handal untuk melakukan file recovery. 

Penting untuk dibaca juga:Cara Menghapus File Permanen Tidak Bisa Recovery Lagi

Cara Mengembalikan File Terhapus Dengan Recuva.

1. Pertama, siapkan flashdisk / memori dimana terdapat file sebelum terhapus.

2. Unduh aplikasi Recuva terbaru dari situs resminya.

Recuva

- Lisensi: Gratis
- Website: https://www.ccleaner.com/recuva
- Donwnload: https://www.ccleaner.com/recuva/download/standard
Kebutuhan Sistem:
- Sistem operasi: Windows 10, 8.1, 7, Vista and XP, 32-bit dan 64-bit.
- Sistem file yang didukung: NTFS, NTFS5, FAT12, FAT16, FAT32, Ext4, Ext3

3. Setelah selesai diunduh, install Recuva ke komputer. Caranya mudah, klik dua kali file tersebut lalu klik Next-next saja. Kemudian tutup aplikasinya.

4. Setelah terinstal, colokan flashdisk/ memori anda. Keterangan: untuk memori hp anda membutuhkan sebuah card reader. 

5. Buka Recuva, lalu klik Next. Pilih saja All Files Show all files. Next.

6. Pilih In a spesific location. Browse ke direktori flashdisk / memori yang akan direcovery.
7. Centang pada Enable Deep Scan lalu tekan Start.
Tampilan Recuva

8. Setelah proses scan, maka akan tampil daftar nama file dengan kondisinya. Excellent (warna hijau)= file masih bagus. Verypoor (kuning) dan Unrecoverable (merah)= file tertimpa file lain.

9. Beri tanda Centang untuk memilih semua file yang akan direcovery.

10. Klik Recover lalu pilih lokasi  file hasil recovery. Peringatan: Jangan ditaruh di flashdisk/memori dulu agar tidak menimpa data di flashdisk! Pilih misalkan ke hardisk.

11. Klik OK. Maka proses recovery akan dijalankan.

12. Setelah semua file tersalin ke hardisk, baru boleh pindahkan lagi file-filenya ke flashdisk atau memori. Selesai.

Software file recovery gratis lainnya:

Undelete 360

- Lisensi: Gratis
- Website: www.undelete360.com
- Donwnload: http://www.undelete360.com/files/undelete-360-setup.exe

Kebutuhan Sistem:
- Sistem operasi: Windows 2000 / XP / VISTA / Windows 7 / 2003 or 2008 Server.
- Sistem file yang didukung: NTFS, NTFS5, FAT12, FAT16 and FAT32
- RAM: 128 - 1024 MB
- Hard Disk: minimum 15 MB of free space required for installation
- Layar: resolusi 1024 x 768 ke atas, 256 warna

Tampilan Undelete 360

Saat saya uji, software ini berhasil mengembalikan berbagai format file yang sudah dihapus dari flashdisk bahkan utuh termasuk foldernya.

Tips Terkait

Cara Menghapus File Permanen Tidak Bisa Recovery Lagi

8 comments:

  1. mau tanya kalau file telah ter cut dr pc saya trus kepindah ke fd org lain gmn buat ngembaliinnya ya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Disalin lagi saja dari flashdisk ke PC, hehe.
      Sebenarnya Cut / Move adalah gabungan antara Copy (salin) dan Delete (hapus). Jadi bisa gunakan software diatas untuk recovery (mengambil lagi).
      Usahakan tidak menginstall software di hardisk / partisi yg sama. Takutnya malah tertimpa datanya sehingga tidak bisa direcovery lagi.

      Delete
  2. cara mindahin dari sony xperia miro ke memori eksternal gmn bos??
    susah amat nih,, trus mau nanya file manager yang cocok buat xperia miro apa??

    ReplyDelete
    Replies
    1. Maaf, kak. Maksudnya gimana? Ini artikel tentang recovery file yang terhapus.

      Delete
  3. Terimakasih banyak gan. Softwere Undelete 360 nya mujarap. Tadinya udah pasrah ane. Ehhh ternyata ada caranya juga buat balikin file yang ilang.

    ReplyDelete
  4. Kalau data yang hilang di hape gimana bang?
    Jadi kejadiannya saya meng-cut video ke memori card lewat otg, terus ditengah jalan cut nya gak selesai. Tapi di hape saya udah ilang video nya.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Artikel diatas hanya untuk hardisk, flashdisk, memory card saja, kak.

      Delete

Anonim tidak disetujui.
Jika anda membaca tulisan saya ini maka sangat diharapkan Anda dapat memberi komentar baik berupa kritikan, saran, atau ralat bila ada kesalahan. Sebelumnya saya ucapkan terima kasih atas komentar Anda.